Cara Mengetahui Akreditasi Program Studi pada Perguruan Tinggi

–== Klik disini untuk Artikel Cek Akreditasi BAN-PT terbaru ==–

Cara Mengecek Status Akreditasi Perguruan Tinggi dapat dilakukan secara langsung atau Online dari Badan Akreditasi Nasional Perguruan Tinggi (BAN-PT) adalah sangat mudah, karena sekarang ini  status akreditasi program studi jurusan di Perguruan Tinggi se-Indonesia bisa kita lihat melalui website BAN-PT secara online. Status akreditasi program studi semua jenis perguruan tinggi seperti Universitas, Sekolah Tinggi, Institut, Politeknik, Akademi, baik negeri maupun swasta bisa dicek langsung sekaligus disertai batas expied dari status akreditasinya, sehingga dari situ kita bisa mendapatkan informasi status akreditasi dari Perguruan Tinggi yang sedang kita cari.


Bagi anda yang sedang mencari informasi mengenai Perguruan Tinggi biasanya anda juga ingin tahu akreditasi perguruan tinggi itu sendiri, karena memang biasanya kualitas perguruan tinggi itu sendiri bisa kita lihat dari akreditasi program studi yang mereka miliki, meskipun pada kenyataannya tidak 100% benar kalau akreditasi baik merupakan perguruan tinggi unggulan.

Jadi melalui website Badan Akreditasi Perguruan Tinggi (BAN-PT), kita bisa mengetahui status akreditasi semua jenis program studi baik Perguruan Tinggi Negeri maupun Swasta, Sekolah Tinggi, Institut, Politeknik atau Akademi.

Cara Cek Status Akreditasi Program Studi Perguruan Tinggi

  1. Masuk ke website BAN-PT (alamat web sudah berubah) untuk info terbaru mengenai Cara Cek Akreditasi silahkan lihat DISINI
  2. Pilih Kopertis Wilayah misalnya 11 atau Pilih Semua
  3. Pilih Tingkat atau jenjang Studi misalnya S1 atau Pilih Semua
  4. Masukkan nama perguruan tinggi misalnya Sekolah Tinggi Manajemen Informatika dan Komputer Palangkaraya
  5. Masukkan nama program studi misalnya Sistem Informasi atau kosongkan jika tidak tahu nama program studinya
  6. Pada Tahun Kadaluarsa SK pilih Semua
  7. Pada Pilihan Status Kadaluarsa SK Pilih Tampilkan semuanya
  8. Klik Cari

Berikut ini tampilan website BAN-PT untuk pencarian tersebut :

BAN-PT1

Hasil pencarian akan ditampilkan dalam beberapa saat sesuai dengan Data yang kita masukan sebelumnya seperti berikut:

BAN-PT2

Dengan cara ini kita bisa mengetahui status akreditasi program studi salah satu Perguruan tinggi masuk dalam ketegori A, B atau C. Kita juga bisa mencetak dengan cara klik pada tombol Print yang ada di bagian bawah tabel data hasil pencarian tersebut dan dapat Kita gunakan sesuai kepentingan.

Semoga bermanfaat bagi kita semua.

–== Klik disini untuk Artikel Cek Akreditasi BAN-PT terbaru ==–

29 Comments

  1. How can one check the accreditation status of academic programs at universities in Indonesia through the National Accreditation Body for Higher Education (BAN-PT), both online and offline?

  2. ijin bertanya min, saya mendaftar tahun 2017 dan kemudian lulus tahun 2022,pada saat saya mendaftar akreditas program studi B lalu pada tahun 2021 akreditasi program studi saya naik menjadi A manakah yang menjadi akreditas program studi saya?
    mohon jawaban nya

    Untuk akreditasi mana yang akan digunakan bergantung dari institusi yang akan menerima tenaga kerja, umumnya akreditasi pada saat masuk kuliah namun ada juga yang mensyaratkan akreditasi pada saat lulus, demikian semoga dapat membantu, terima kasih telah berkunjung

  3. Assalamualaikum wr. Wb
    Min saya mau nanya kan tanggal terbit ijazah saya 18 Maret 2020 sedangkan akreditasi prodi sy baru berlaku tanggal 5 Mei 2020 sampai 2023, sedangkan dipersyaratan CPNS sesuai tanggal kelulusan. Jd min sy pakai akreditasi sebelumnya atau yang 5 Mei 2020 sampai 2023?

    Menurut kami ijazah yg dikeluarkan menggunakan akreditasi yang masih berlaku saat ijazah tersebut diterbitkan, demikian terima kasih sudah berkunjung

  4. Kampus sy baru berdiri selama 4 tahun, dan saya lulusan pertama, baru lulus 11 maret kmrn, sy masih bingung, sy itu dapet akred apa ya min? Tahun lalu prodi sy sudah akred dan mendapatkan nilai C, pihak prodi juga sudah mengajukan reakreditasi dan akhir maret nanti akan mengirimkan berkas borang ke ban pt, sy di iming imingi mendapatkan akred B jika sidang maret dan ijazahnya akan ditahan sampai keluar nilai akred yang baru. Apakah itu betul atau hanya menjebak agar saya mau sidang maret ya min? Lalu status akred sy apa?

    Pada prinsipnya tidak ada PT yang menjebak mahasiswanya, namun utk PT yang baru berdiri setau kami aturannya adalah diberikan akreditasi minimal atau C dengan ketentuan paling lama 2 tahun berikutnya wajib mengajukan akreditasi, demikian info yg bisa kami berikan, terima kasih telah berkunjung

  5. Assalamualaikum wr. Wb
    Min saya mau nanya kan tanggal terbit ijazah saya 18 Maret 2020 sedangkan akreditasi prodi sy baru berlaku tanggal 5 Mei 2020 sampai 2023, sedangkan dipersyaratan CPNS sesuai tanggal kelulusan. Jd min sy pakai akreditasi sebelumnya atau yang 5 Mei 2020 sampai 2023?

    Untuk hal tersebut perlu diketahui juga kapan Akreditasi Sebelumnya berakhir dan kapan pengajuan borang akreditasi selanjutnya jika jeda antara tanggal berakhir akreditasi sebelumnya dengan tanggal ijazah lebih dari 6 (enam) bulan maka ijazah tidak terakreditasi, demikian semoga dapat membantu dan terima kasih telah berkunjung

  6. Selamat malam pak pimpinan akreditasi Ban-pt, khusus nya perguruan swasta di medan sumatera utara, atas nama STIE IBMI MEDAN, pak kenapa akreditsi nya B pak, tolong di benahi kampus tersebut pak saya mahasiswa tahun 2015 di kampus tersebut namun belum wisuda wisuda dan parah nya Nama saya tidak terdaftar di PD-DIKTI SAMPAI sekarang, dan banyak mahasiswa lain yg mengalami kerugian dan tersebut, yang yayasan membuat ajang bisni didalam pendidikan, banyak yang sudah wisuda tapi belum ada pengajuan sebelum wisuda di LLDIKTI DAN sampai sekarang ijazah tidak terdaftar,saya sudah buat laporan di polda sumut, DPRD SUMUT, OMBUDSMAN khususnya disumatera utara Namun kampus tersebut kebal akan hukum, sampai sekarang banyak mahasiswa yang resah dan tak tau arah hidup, biaya terus menerus diminta oleh pihak kampus, contoh dengan Nim yg di berikan terhadap saya 15110297 namun nama orang lain tercantum NILA manurung, dan banyak mahasiswa lain pak, Bahwa sanya telah turun SK PEMBINAAN DI STIE IBMI MEDAN tanggal 04 april 209 dangan jangka perbaikan dan pencabutan ke 124 ijazah yg di keluarkan tanpa dasar harus di cabut, Namun sampai sekarang kampus tersebut tidak menghiraukan sanksi tersebut malah menerima mahasiswa baru demi duit dan ajang bisnis nya tetap mengalir, pedih pak, sedih pak, tolong di perhatikan kami anak2 daerah ini yg menempuh pendidikan dengan baik malah di jadikan lelang bisnis,terimakasi selamat malam
    salam mahasiswa
    082277343762

    Mohon maaf untuk pembinaan PTS silahkan sampaikan kepada LLDIKTI Wilayahnya masing-masing, demikian informasi dari kami dan terimakasih telah berkunjung

  7. Kampus sy baru berdiri selama 4 tahun, dan saya lulusan pertama, baru lulus 11 maret kmrn, sy masih bingung, sy itu dapet akred apa ya? Tahun lalu prodi sy sudah akred dan mendapatkan nilai C, pihak prodi juga sudah mengajukan reakreditasi dan akhir maret nanti akan mengirimkan berkas borang ke ban pt, sy di iming imingi mendapatkan akred B jika sidang maret dan ijazahnya akan ditahan sampai keluar nilai akred yang baru. Apakah itu betul atau hanya menjebak agar saya mau sidang maret ya min? Lalu status akred sy apa?

    Silahkan baca refernsi di tautan BERIKUT Semoga dapat membantu dalam pencerahan kita bersama

  8. slmt pg
    ini mau tanya ni cara mendapatkan surat akreditasi kampus unika widya mandira kupang dan surat akreditasi program study ekonomi pembangunan 2004

    Mohon maaf untuk layanan dari Perguruan Tinggi lain silahkan menghubungi kampus/program studi masing-masing, kami hanya dapat melayani untuk keperluan mahasiswa dan alumni STMIK PALANGKARAYA demikian, terimakasih telah berkunjung semoga bisa memberikan manfaat

  9. kalau mau lihat akreditasi universitas riau dari tahun 2009-2014 bisa dibantu ga?

    Silahkan ikuti tautan pada artikel tersebut ya

  10. mohon info utk mengetahui akreditasi ekonomi pembangunan unej tahun 2005 min gmn caranya

    Bisa dilihat di daftar ini. Terimakasih telah berkunjung.

  11. Min, saya salah satu ASN meragukan ijasah salah satu ASN pada Pemerintah Kabupaten Manggarai Povinsi NTT. Oleh karena itu maka saya mohon bantuan untuk mengecek ijasah dengan No: 013/UTS-VIII/Administrasi Negara/S1/2004 pada Universitas Teknologi Surabaya atas nama Rufina Jerita. Terima kasih atas bantuannya.

    Mohon maaf, untuk hal tersebut silahkan langsung koordinasikan dengan pihak Universitas Teknologi Surabaya. Terimakasih telah berkunjung.

  12. Boleh izin bertanya kak saya alumni universitas siwijaya prodi teknik komputer angkatan 2009-2013,dan sekarang udah ada akreditasi yang baru tahun 2015-2020 ,sedangkan yang saya butuhkan akreditasi tahun 2009-2013 gimana kak cara nya mohon bantuannya ya

    Mengenai hal tersebut bisa langsung di koordinasikan dengan Institusinya langsung. Terimakasih telah berkunjung.

  13. siang, Admin…saya ngecek akreditasi prodi kog gak ada ya, tetapi dokumen dari kampus ada. gimana tuh? mana yang benar nih? apa BAN PT belum mengupdate datanya atau gimana, padahal ini akreditasi yang lama

    Setiap akreditasi dari BAN-PT berlaku selama 5 tahun semenjak dikeluarkannya keputusan akreditasi. Jika belum ditemukan, mungkin terjadi kesalahan dalam penulisan Institusi/Prodinya. Terimakasih telah berkunjung.

  14. min saya lulus tahun 2015 akreditasi prodi masih C kemarin minta akreditasi ke fakultas dikasih yg terbaru sudah jadi B gak apa ta min

    Tergantung instansi yang mengajukan persyaratan, ada yang minta akreditasi terbaru, ada juga yang minta akreditasi saat lulus. Namun menurut Permenpan Nomor 36 Tahun 2018, akreditasi yang digunakan adalah yang terbaru (untuk formasi umum). Terimakasih telah berkunjung.

    • Kampus sy baru berdiri selama 4 tahun, dan saya lulusan pertama, baru lulus 11 maret kmrn, sy masih bingung, sy itu dapet akred apa ya min? Tahun lalu prodi sy sudah akred dan mendapatkan nilai C, pihak prodi juga sudah mengajukan reakreditasi dan akhir maret nanti akan mengirimkan berkas borang ke ban pt, sy di iming imingi mendapatkan akred B jika sidang maret dan ijazahnya akan ditahan sampai keluar nilai akred yang baru. Apakah itu betul atau hanya menjebak agar saya mau sidang maret ya min? Lalu status akred sy apa?

      Silahkan coba baca artikel di SINI untuk mengetahui keberadaan Ijasah Lulusan yang terakreditasi atau belum terakreditasi, semoga dapat membantu dan terimakasih telah berkunjung

    • Kampus sy baru berdiri selama 4 tahun, dan saya lulusan pertama, baru lulus 11 maret kmrn, sy masih bingung, sy itu dapet akred apa ya? Tahun lalu prodi sy sudah akred dan mendapatkan nilai C, pihak prodi juga sudah mengajukan reakreditasi dan akhir maret nanti akan mengirimkan berkas borang ke ban pt, sy di iming imingi mendapatkan akred B jika sidang maret dan ijazahnya akan ditahan sampai keluar nilai akred yang baru. Apakah itu betul atau hanya menjebak agar saya mau sidang maret ya min? Lalu status akred sy apa?

  15. Min….
    Untuk cpns tahun ini yg di minta akreditasi sewaktu lulus atau yg sekarang berlaku min???

    Menurut Permenpan Nomor 36 Tahun 2018 akreditasi yang digunakan adalah yang berlaku, terkecuali untuk lulusan terbaik, maka digunakan akreditasi saat lulus. Dokumennya bisa di download disini. Untuk jelasnya silahkan hubungi instansi yang membuka lowongan ya. Terimakasih telah berkunjung.

  16. Min. Mau tanya akreditasi PTN oleh BAN PT dan terdaftar dalam forlap apa akreditasi yg dimaksud saja? Atau ditambah dokumen dari forlap dikti?
    Ini untuk persyaratan cpns

    Untuk persyaratan pelamaran kerja atau CPNS semua di tentukan oleh instansi yang membuka lowongan, silahkan sesuaikan dengan persyaratan yang diminta. Terimakasih telah berkunjung.

  17. mas/mbak, bisa bantu saya menemukan surat akreditasi prodi administrasi niaga, universitas riau tahun 2009. yg ada pada saya srt akreditasi untuk 2014-2019, sedangkan yang diminta untuk syarat cpns surat akreditasi tahun kelulusan. terimakasih

    Mohon maaf karena kami tidak dapat membantu hal tersebut, silahkan koordinasikan dengan institusi terkait ya. Terimakasih telah berkunjung.

  18. tahun lulus sy 2012..jd sy memasukkan akreditasi thn 2009-2014…trus institusi yg sy daftar meminta akreditasi yg masih berlaku..apakah yg sy msukkan itu sdh betul min??
    Mohon petunjuknya..ty

    Jika yang diminta adalah akreditasi yang masih berlaku itu artinya akreditasi yang terakhir dari program studi Anda bukan akreditasi 2009-2014 karena sudah tidak berlaku. Silahkan tanyakan pada program studi Anda untuk mendapatkan Dokumen Akreditasi terbarunya, demikian semoga dapat membantu

  19. min mau nanya? kalau nyari data akreditasi BAN PT tahun 2006 Universitas Sebelas Maret caranya gimana ? soalnya sdh buka data akreditasi PS dan PT sejak 2004 tidak ada, mohon pencerahannya. terima kasih sebelumnya

    Coba cari di web resmi BAN-PT DISINI kemudian cari disebelah kanan agak kebawah Kelompok TAUTAN selanjutnya klik link Data Akreditasi PTS Sejak Tahun 2004 atau langsung saja ikuti tautannya DISINI

  20. yang di maksud dengan status terakreditasi itu Apa ya?

    Akreditasi adalah pengakuan dan penilaian terhadap unit penyelenggara pendidikan tentang kelayakan dan kinerja penyelenggara pendidikan tersebut sehingga lulusannya memenuhi paling tidak standar minimal kualifikasi yang dipersyaratkan. Umumnya akreditasi dilakukan oleh Pihak Eksternal (BAN-PT untuk Perguruan Tinggi). Status Terakreditasi berarti unit penyelenggara pendidikan telah melaksanakan semua proses penilaian kelayakan dan kinerja sebagai penyelenggara pendidikan, demikian informasi dari kami, mari rekan-rekan yang lain dapat menambahkan untuk pembelajaran kita bersama, terimakasih telah berkunjung semoga ada manfaatnya

  21. siang admin,,saya lulusan kampus UNIVERSITAS SUMATERA UTARA TAHUN 2008;,,Saya butuh sertifikat atau surat keterangan akreditasi tahun 2008-2013 krn lembaga saya mau melamar pekerjaan minta pada saat saya lulus..sudah saya browshing yang dapat cuma periode 2013-2018 dan periode 2018-2023,,,min tolong share kan punya tahun 2008-2013…makasi sebelumnya atas bantuannya

    Mohon maaf dalam masalah tersebut kami tidak bisa membantu karena kami dari STMIK Palangkaraya, tapi coba baca perubahan peraturan dari Permenpan RB DISINI sepertinya syarat akreditasi yang digunakan sudah ada perubahan, demikian semoga dapat membantu

    • Min sy sudah buka situs d atas cm gk ad keterangan ad perubahan mslh akreditasi kampusnya..apa yg terbaru kah atau tahun sewaktu lulus..terima kasih min bantuannya

      Menurut Permenpan Nomor 36 Tahun 2018, akreditasi yang digunakan adalah yang terakhir. Kecuali untuk formasi lulusan terbaik, menggunakan akreditasi saat lulus. Dokumennya bisa dilihat disini. Terimakasih telah berkunjung.

  22. admin mau tanya,,bisa gak share kan sertifikat akreditasi UNIVERSITAS SUMATERA UTARA sebelum 2013..al nya yg aku cari cuma dapat yg periode 2013-2018,,dan yang terbaru 2018-2023;,,sedangkan aku lulusan 2008..Ada gak min sertifikat akreditasi tahun 2008-2013,,terima kasi sebelumnya

    Mohon Maaf kami dari STMIK Palangkaraya, bukan Universitas Sumatereta Utara jadi gak bisa bantu dalam masalah tersebut, demikian terimakasih sudah berkunjung semoga ada manfaatnya

  23. Min,sy lulus 2011.ktika sy lulus blom ada akreditasi PT nya.adanya akreditasi prodi.akreditasi PT baru ada 2017 dgn peringkat B. pihak kampus memberikan surat keterangan akreditasi PT selama pengajuan tahun 2014 akreditasi sementara C.sy yg lulus 2011 pakai yang mana?jika persyaratan akreditasi ketika lulus?apakah sy ada peluang lulus administrasi jika sy taruh akreditasi PT C?

    Yang diberikan PT Anda sudah benar, masalah akreditasi yg mana yg digunakan bergantung institusi perekrut tenaga kerjanya, demikian semoga dpt membantu

Leave a Reply to yuli gading Cancel reply

Your email address will not be published.


*